Senin, 01 April 2019

TUGAS KEWIRAUSAHAAN MINGGU 1

Nama : Eriko Tumangger
NPM  : 32415246
Kelas  : 4ID07
TUGAS KEWIRAUSAHAAN MINGGU 1


RENCANA BISNIS
AYAM GEPREK
LATAR BELAKANG
                Makanan merupakan kebutuhan pokok manusia, selama penduduk manusia masih ada artinya makanan masih dibutuhkan. Bisnis usaha kuliner semakin diminati dengan melihat semakin banyaknya masyarakat yang gemar memburu makanan baik makanan tradisional, nasional, maupun internasional. Pada saat ini sudah banyak ditemukan berbagai kuliner yang sedang booming misalnya seperti dimsum, cilok bakar, sosis bakar, mie pasta, dll. Melihat peluang bisnis tersebut, saya tertarik untuk untuk mencoba bisnis kuliner.
                Produk yang akan saya jadikan sebagai bisnis kuliner saya nantinya adalah "Ayamm Geprek". Ayam Geprek merupakan potongan daging ayam yang digoreng menggunakan tepung lalu digeprek dan ditambahkan sambal diatasnya. Untuk sambalnya ada berbagai level atau tingkat kepedasannya, dimulai dari level 0 yaitu tidak menggunakan sambal sama sekali, level 1 yaitu setara dengan 5 cabe, sedang yaitu setara dengan 10 cabe dan level pedas yaitu setara dengan 15 cabe.

Tujuan :
1. Mencari Keuntungan
2. Menarik minat konsemen
3. Mengurangi penganguran
4. Mencapai target

Kelebihan Produk :
1. Harga jual yang terjangkau
2. Makanan yang dijual higenis
3. Dapat memilih tingkat kepedasan

Analisa 4P
1. Product (Produk)
Produk yang nantinya akan saya pasarkan adalah ”Ayam Geprek" merupakan makanan utama.
2. Price (Harga)
Harga untuk satu paket nasi+ayam geprek+air mineral gelas yaitu sebesar Rp. 18.000, dan untuk ayam gepreknya saja tanpa nasi yaitu sebesar Rp. 13.000.
3. Promoton (Promosi)
Dalam mempromosikan produk yang saya jual, saya melakukan promosi melalui media online ataupun melakukan promosi melalui individu ke individu. Serta nantinya saya akan melakukan memasukan produk yang saya jual kedalam aplikasi seperti Go-Food ataupun Grab-Food dan nantinya akan diberikan potongan harga/ discount selama promo masih berkalu.
4. Place (Tempat)
Tempat yang nantinya saya pilih untuk melakukan penjualan yaitu tempat yang ramai dan mudah diakses dari segala penjuru.

Kesimpulan dan Harapan
Kesimpulannya bisnis ayam geprek ini cukup menjanjikan dengan keuntungan yang lumayan besar serta modal yang relatif tidak begitu besar.
Harapan saya semoga ide bisnis ini dapat terlaksana dikemudian hari dan dapat berkembang dengan besar sehingga akan menciptakan lapangan pekerjaan yang besar pula bagi masyarakat.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar